Jumat, 22 Desember 2017

KETENTUAN PESERTA, TATA TERTIB UMUM, TEKNIK PELAKSANAAN DAN KISI KISI OLIMPIADE MATEMATIKA 2018

KETENTUAN PESERTA
LCT MATEMATIKA SD/SEDERAJAT SE- KABUPATEN GARUT
1.      Peserta adalah siswa-siswi SD atau sederajat yang berdomisili di Provinsi Jawa Barat.
2.      Peserta merupakan utusan dari masing-masing sekolah ataupun perorangan yang dibuktikan dengan kartu pelajar atau surat keterangan dari sekolah yang bersangkutan.
3.      Sekolah dapat mengutus lebih dari 1 peserta , dengan catatan tempat duduk peserta akan disebar pada tahap penyisihan.
4.      Pada saat mengikuti Olimpiade peserta diwajibkan memakai seragam sekolah.
TEKNIK PELAKSANAAN
LOMBA CEPAT TEPAT (LCT) MATEMATIKA SD/SEDERAJAT SE-KABUPATEN GARUT
Khusus untuk teknik pelaksanaan Lomba Cepat Tepat (LCT) Matematika SD/sederajat Se-Kabupaten Garut akan disampaikan dan dibahas saat Technical Meeting (TM) yang insya Allah akan dilaksanakan pada :
hari, tanggal     : Kamis, 18 Januari 2018
waktu               : pukul 13.00 s.d. 15.00 WIB
tempat              : Gedung B Kampus STKIP Garut

KETENTUAN PESERTA
OLIMPIADE MATEMATIKA SMP/SEDERAJAT SE-JAWA BARAT
1.      Peserta adalah siswa-siswi SMP atau sederajat yang berdomisili di Provinsi Jawa Barat.
2.      Peserta merupakan utusan dari masing-masing sekolah ataupun perorangan yang dibuktikan dengan kartu pelajar atau surat keterangan dari sekolah yang bersangkutan.
3.      Sekolah dapat mengutus lebih dari 1 peserta , dengan catatan tempat duduk peserta akan disebar pada tahap penyisihan.
4.      Pada saat mengikuti Olimpiade peserta diwajibkan memakai seragam sekolah.
TEKNIK PELAKSANAAN
OLIMPIADE MATEMATIKA SMP/SEDERAJAT SE-JAWA BARAT
Olimpiade dilaksanakan dalam III tahap, yaitu :
1.      Tahap I (Tahap Penyisihan)
a.       Seluruh peserta mengikuti tahap ini dengan menjawab soal-soal yang telah disediakan.
b.      Soal berbentuk pilihan ganda sebanyak 20 soal.
c.       Waktu untuk mengerjakan soal adalah 90 menit.
d.      Sistem Penilaian :
Benar        : 3 point
Salah         : -1 point
Tidak diisi : 0 point
e.       Setelah selesai seleksi tahap I, peserta dipersilahkan untuk meninggalkan ruangan pelaksanaan.
f.       Diambil 70  peserta dari seluruh rayon untuk mengikuti tahap II (semi final). Yang masuk semifinal adalah peserta dengan nilai tertinggi dari keseluruhan rayon.
g.       Jika ada peserta yang nilainya sama, maka panitia akan mengambil peserta dengan skor benar terbanyak  sebagai bahan pertimbangan.
h.        Bagi peserta yang lolos ke tahap II (Semi Final) akan menerima konfirmasi dari panitia.
2.      Tahap II (Semi Final)
a.       Seluruh peserta tahap II menjawab soal berbentuk uraian singkat sebanyak 10 soal.
b.      Waktu yang disediakan oleh panitia dalam tahap II adalah 60 menit.
c.       Sistem Penilaian :
Penilaian dilihat dari jawaban akhir dan tidak menilai proses pengerjaan.
Benar                   : 100 point
Salah                    : -50 point
Tidak dijawab      : 0 point
d.      Setelah selesai seleksi tahap II, peserta dipersilahkan untuk menunggu hasil seleksi dengan mengikuti acara yang telah disiapkan oleh panitia.
e.       Diambil  6 peserta yang mendapat nilai tertinggi dari hasil seleksi tahap II untuk mengikuti tahap III (final).
f.       Jika ada peserta yang nilainya sama, maka panitia akan memilih peserta yang memiliki  jawaban dengan point benar lebih banyak.
3.      Tahap III (Final)
a.       Waktu yang disediakan oleh panitia dalam babak final adalah 45 menit.
b.      Peserta akan mendapatkan soal sebanyak 10 soal yang sama dengan peserta lain yang diberikan oleh masing-masing pendamping (panitia).
c.       Soal dibacakan oleh pembaca soal dan ditampilkan pada power point.
d.      Durasi waktu untuk mengerjakan soal disesuaikan dengan tingkat kesukaran soal yang telah ditentukan oleh panitia.
e.       Untuk jawaban benar diberi skor 100 dan jawaban salah 0 (Penilaian dilihat dari jawaban akhir dan tidak menilai proses pengerjaan.)
f.       Yang menjadi juara adalah tiga peserta dengan skor tertinggi.
g.       Jika ada peserta yang nilainya sama, maka panitia akan memberi soal tambahan sebanyak 5 soal untuk menentukan peserta yang menjadi juara.
h.      Jika ada penonton yang memberikan jawaban dan atau kode kepada peserta dalam menjawab soal, maka soal dianggap tidak sah.
KETENTUAN PESERTA
OLIMPIADE MATEMATIKA SMA/SEDERAJAT SE-JAWA BARAT
1.      Peserta adalah siswa-siswi SMA atau sederajat yang berdomisili di Provinsi Jawa Barat.
2.      Peserta merupakan utusan dari masing-masing sekolah ataupun perorangan yang dibuktikan dengan kartu pelajar atau surat keterangan dari sekolah yang bersangkutan.
3.      Sekolah dapat mengutus lebih dari 1 peserta , dengan catatan tempat duduk peserta akan disebar pada tahap penyisihan.
4.      Pada saat mengikuti Olimpiade peserta diwajibkan memakai seragam sekolah.
TEKNIK PELAKSANAAN
OLIMPIADE MATEMATIKA SMA/SEDERAJAT SE-JAWA BARAT
Olimpiade dilaksanakan dalam III tahap, yaitu :
1.      Tahap I (Tahap Penyisihan)
a.       Seluruh peserta mengikuti tahap ini dengan menjawab soal-soal yang telah disediakan.
b.      Soal berbentuk pilihan ganda sebanyak 20 soal.
c.       Waktu untuk mengerjakan soal adalah 90 menit.
d.      Sistem Penilaian :
Benar        : 3 point
Salah         : -1 point
Tidak diisi : 0 point
e.       Setelah selesai seleksi tahap 1, peserta dipersilahkan untuk meninggalkan ruangan pelaksanaan.
f.       Diambil 70  peserta dari seluruh rayon untuk mengikuti tahap II (semi final). Yang masuk semifinal adalah peserta dengan nilai tertinggi dari keseluruhan rayon.
g.       Jika ada peserta yang nilainya sama, maka panitia akan mengambil peserta dengan skor benar terbanyak  sebagai bahan pertimbangan.
h.        Bagi peserta yang lolos ke tahap II (Semi Final) akan menerima konfirmasi dari panitia.
2.      Tahap II (Semi Final)
a.       Seluruh peserta tahap II menjawab soal berbentuk uraian singkat sebanyak 10 soal.
b.      Waktu yang disediakan oleh panitia dalam tahap II adalah 60 menit.
c.       Sistem Penilaian :
Penilaian dilihat dari jawaban akhir dan tidak menilai proses pengerjaan.
Benar                   : 100 point
Salah                    : -50 point
Tidak dijawab      : 0 point
d.      Setelah selesai seleksi tahap II, peserta dipersilahkan untuk menunggu hasil seleksi dengan mengikuti acara yang telah disiapkan oleh panitia.
e.       Diambil  6 peserta yang mendapat nilai tertinggi dari hasil seleksi tahap II untuk mengikuti tahap III (final).
f.       Jika ada peserta yang nilainya sama, maka panitia akan memilih peserta yang memiliki  jawaban dengan point benar lebih banyak.
3.      Tahap III (Final)
a.       Waktu yang disediakan oleh panitia dalam babak final adalah 45 menit.
b.      Peserta akan mendapatkan soal sebanyak 10 soal yang sama dengan peserta lain yang diberikan oleh masing-masing pendamping (panitia).
c.       Soal dibacakan oleh pembaca soal dan ditampilkan pada power point.
d.      Durasi waktu untuk mengerjakan soal disesuaikan dengan tingkat kesukaran soal yang telah ditentukan oleh panitia.
e.       Untuk jawaban benar diberi skor 100 dan jawaban salah 0 (Penilaian dilihat dari jawaban akhir dan tidak menilai proses pengerjaan.)
f.       Yang menjadi juara adalah tiga peserta dengan skor tertinggi.
g.       Jika ada peserta yang nilainya sama, maka panitia akan memberi soal tambahan sebanyak 5 soal untuk menentukan peserta yang menjadi juara.
h.      Jika ada penonton yang memberikan jawaban dan atau kode kepada peserta dalam menjawab soal, maka soal dianggap tidak sah.

1. Untuk soft filen Ketentuan Peserta, Tata Tertib Umum, Teknik Pelaksanaan dan Kisi Kisi Olimpiade Matematika SMP unduh disini
2. Untuk soft filen Ketentuan Peserta, Tata Tertib Umum, Teknik Pelaksanaan dan Kisi Kisi Olimpiade Matematika SMA unduh disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar